Yasyfa Maghfyra’s scientific contributions

What is this page?


This page lists works of an author who doesn't have a ResearchGate profile or hasn't added the works to their profile yet. It is automatically generated from public (personal) data to further our legitimate goal of comprehensive and accurate scientific recordkeeping. If you are this author and want this page removed, please let us know.

Publications (2)


Strategi Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Mengoptimalkan Kinerja Karyawan Pada Lingkungan Kerja Remote Di Era Digital
  • Article

December 2024

·

29 Reads

·

1 Citation

Indo-Fintech Intellectuals Journal of Economics and Business

Yasyfa Maghfyra

·

Dewi Ayu Larassati

·

Irwan Kustiawan

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh lingkungan kerja remote terhadap kinerja karyawan dengan strategi sumber daya manusia (SDM) sebagai faktor pendukung. Metodologi yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner yang dibagikan kepada karyawan yang bekerja dalam lingkungan remote. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) untuk menguji hubungan antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan kerja remote berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, dengan pengaruh yang lebih besar melalui peran strategi SDM yang diterapkan. Selain itu, lingkungan kerja remote juga ditemukan sebagai mediator yang memperkuat hubungan antara strategi SDM dan kinerja karyawan. Temuan ini memberikan wawasan penting bagi perusahaan untuk memperbaiki strategi SDM dan menciptakan lingkungan kerja remote yang lebih kondusif demi meningkatkan produktivitas karyawan. Oleh karena itu, perusahaan perlu mempertimbangkan implementasi kebijakan SDM yang mendukung pengelolaan kinerja di era digital, dengan penekanan pada pemanfaatan teknologi dan fleksibilitas dalam pengaturan kerja jarak jauh.


Membangun Budaya Kerja Sehat dan Berkinerja Tinggi: Mengintegrasikan Work-life balance dalam Manajemen Kantor melalui Penerapan Ergonomi dan K3

May 2024

·

36 Reads

Indonesian Journal of Public Administration Review

Dinamika kerja modern di kantor dapat berdampak negatif pada kesehatan, produktivitas, dan atmosfer kantor. Integrasi work-life balance, ergonomi, dan K3 dalam manajemen kantor dapat membangun budaya kerja sehat dan berkinerja tinggi melalui berbagai strategi dan program. Integrasi ini memberikan berbagai manfaat, seperti meningkatkan kesehatan fisik dan mental karyawan, meningkatkan produktivitas kerja, meningkatkan loyalitas karyawan, meningkatkan citra perusahaan, dan menciptakan lingkungan kerja yang harmonis. Tujuan dari penelitian ini untuk membahas pentingnya membangun budaya kerja sehat dan berkinerja tinggi melalui integrasi work-life balance, ergonomi, dan K3 dalam manajemen kantor. Artikel ini akan membahas berbagai aspek yang terkait dengan topik ini, termasuk manfaat, tantangan, dan praktik terbaik. Metode yang digunakan adalah penelitian kepustakaan atau studi literatur, di mana peneliti mengandalkan berbagai literatur untuk memperoleh data dan menggunakan pendekatan kualitatif karena data yang dihasilkan berupa kata atau deskripsi. Hasilnya adalah work-life balance penting di era modern karena meningkatkan kesehatan, kebahagiaan, dan produktivitas karyawan serta kinerja dan citra perusahaan, dengan dukungan dari K3, ergonomi, dan kebijakan fleksibel seperti yang diterapkan oleh Google, Salesforce, dan Netflix.