Jeffri Parrangan’s scientific contributions

What is this page?


This page lists works of an author who doesn't have a ResearchGate profile or hasn't added the works to their profile yet. It is automatically generated from public (personal) data to further our legitimate goal of comprehensive and accurate scientific recordkeeping. If you are this author and want this page removed, please let us know.

Publications (1)


Simulasi Pengaruh Kombinasi Slot Horisontal dan Slot Vertikal Pada Antena Microstrip 2.4 GHz
  • Conference Paper
  • Full-text available

January 2015

·

580 Reads

Jeffri Parrangan

·

·

Abstrak Antena adalah salah satu bagian dalam sistem komunikasi yang berfungsi sebagai pemancar dan penerima suatu sinyal komunikasi berupa gelombang elektromagnetik. Pada penelitian ini dilakukan simulasi antena microstrip berbentuk segi empat dengan bahan FR4 dimana ketebalan substratnya 1.6 mm dan r  = 4.6. Simulasi dilakukan dengan memberikan kombinasi slot horisontal dan slot vertikal pada bidang ground dan melihat pengaruhnya terhadap parameter return loss serta parameter lainnya tanpa mengubah bentuk patch radiator dari antena. Hasil simulasi penambahan slot ini menunjukkan return loss yang semakin baik yaitu sebesar-32.564 dB. Kata-kata kunci: antena microstrip, return loss, FR4 PENDAHULUAN Antena microstrip adalah antena yang banyak diteliti karena ekonomis serta mudah dalam proses fabrikasinya. Penggunaan slot pada ground antena microstrip telah banyak dilakukan, salah satu efek yang ditimbulkan akibat penggunaan slot ini adalah dapat memperlebar bandwidth [1].Dalam tulisan ini akan diteliti pengaruh penggunaan slot pada ground antena dengan bentuk yang sederhana dari kombinasi dua slot, yaitu slot horisontal dan slot vertikal. Penelitian difokuskan terhadap parameter return loss sebagai akibat penggunaan slot dan parameter lain sebagai hasil akhir dari kombinasi slot yang dilakukan pada antena microstrip. METODA Antena microstrip secara umum terdiri dari 3 lapisan yaitu lapisan pertama yang disebut patch, berfungsi untuk meradiasikan gelombang elektromagnetik ke udara. Lapisan pertama terbuat dari bahan konduktor yaitu tembaga, pada bagian ini antena dibentuk sesuai namanya dengan bentuk yang bermacam-macam seperti : bentuk segi empat, bentuk segitiga maupun bentuk lingkaran. Lapisan kedua disebut substrat yang berfurngsi untuk menyalurkan gelombang elektromagnetik dalam sistem pencatu. Lapisan ketiga adalah ground plane yang berfungsi sebagai ground pada antena.

Download