ArticlePDF Available

Abstract

Millennials are a generation that is familiar with the use of technology and the internet in everyday life. This generation can spend hours using internet technology through cellular phones or mobile phones that are more practical and easy to use. The process of education and learning in this generation certainly needs to apply some appropriate learning methods by using mobile phones based on smartphones so students are more interested and enthusiastic in participating in learning. Quizlet is a smartphone-based online learning device that can be used for all subjects and for all ages. Quizlet can be accessed by students through mobile phones based on Android or iOS. The purpose of this study is to explain the advantages of the Quizlet application that can be used in the millennial generation learning process. Literature studies are used to explain the advantages offered by the Quizlet application through the analysis of theory and literature that has been obtained.
Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, Vol 29, No.1, Juni 2019,
p-ISSN: 1412-3835; e-ISSN: 2541-4569
9
QUIZLET: APLIKASI PEMBELAJARAN BERBASIS SMARTPHONE ERA
GENERASI MILENIAL
Dhany Efita Sari
Pendidikan Akuntansi, Universitas Muhammadiyah Surakarta
e-mail: des576@ums.ac.id
ABSTRACT
Millennials are a generation that is familiar with the use of
technology and the internet in everyday life. This generation can spend
hours using internet technology through cellular phones or mobile
phones that are more practical and easy to use. The process of
education and learning in this generation certainly needs to apply some
appropriate learning methods by using mobile phones based on
smartphones so students are more interested and enthusiastic in
participating in learning. Quizlet is a smartphone-based online learning
device that can be used for all subjects and for all ages. Quizlet can be
accessed by students through mobile phones based on Android or iOS.
The purpose of this study is to explain the advantages of the Quizlet
application that can be used in the millennial generation learning
process. Literature studies are used to explain the advantages offered
by the Quizlet application through the analysis of theory and literature
that has been obtained.
Keywords: Quizlet, learning, smartphone, millennial generation.
PENDAHULUAN
Kemajuan teknologi di bidang pendidikan membawa arah perubahan yang
lebih baik terutama pada generasi milenial. Istilah generasi milenial merupakan
istilah untuk menggantikan Generasi Y, yakni generasi yang lahir antara tahun
1982 - 2004. generasi ini akan mendewasa pada era milenium, maka disebutlah
generasi milenial. Minat generasi milenial terhadap perubahan dan kemajuan
teknologi cukup besar, terutama penggunaan media telekomunikasi berbasis
internet seperti smartphone untuk berbagai keperluan, sebagai contoh smartphone
yang digunakan untuk memudahkan untuk mengakses informasi, khususnya di
bidang pendidikan.
Faktanya, penggunaan smartphone telah dimanfaatkan oleh para generasi
milenial di Stockton, New Jersey sebagai perangkat pembelajaran berbasis e-
learning, yang berfungsi untuk menerima dan mengirim email, serta men-
download podcast. (Foti dan Jomayra, 2014: 65). Di Indonesia, mayoritas generasi
milenial masih menggunakan smartphone yang terbatas untuk kepentingan
Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, Vol 29, No.1, Juni 2019,
p-ISSN: 1412-3835; e-ISSN: 2541-4569
10
hiburan semata, seperti bermain game, mendengarkan musik, chatting, bermain
sosial media, dan lain sebagainya. Akan tetapi, banyak juga didapati penggunaan
smartphone atau ponsel pintar sebagai media pembelajaran yang banyak diminati
generasi milenial. Hal ini dikarenakan penggunaan aplikasi pembelajaran berbasis
smartphone android atau iOS (iphone Operating System) ini mudah digunakan dan
fleksibel.
Smartphone sebagai media pembelajaran berbasis mobile atau yang biasa
disebut dengan mobile learning, memiliki beberapa keuntungan. Salah satunya
smartphone merupakan perangkat mobile yang terhubung dengan internet, maka
baik siswa maupun guru tidak akan kesulitan mencari berbagai bidang ilmu yang
tersedia luas di internet untuk dapat diaplikasikan dalam proses pembelajaran.
Selanjutnya, melalui penggunaan smartphone, peserta didik dapat belajar dimana
saja dan kapan saja tanpa dibatasi oleh tempat dan waktu. smartphone merupakan
perangkat mobile dengan harga terjangkau yang dapat dibeli oleh masyarakat dan
hampir setiap orang memilikinya. Menurut wibowo, smartphone sebagai mobile
learning menawarkan media pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan
berpikir tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skills (HOTS). HOTS menuntut
peserta didik dapat berpikir kritis dan sebagai problem solver, mampu
berkolaborasi, berkomunikasi, berkreasi dan berinovasi, yang merupakan berbagai
contoh aktivitas penggunaan teknologi pendidikan melalui perangkat mobile
smartphone.
Salah satu penggunaan teknologi pendidikan melalui perangkat mobile
smartphone adalah penggunaan aplikasi Quizlet yang tersedia pada perangkat
mobile android maupun iOS sebagai media pembelajaran berbasis daring (online).
Quizlet merupakan perangkat pembelajaran daring (online) yang dikembangkan
oleh seorang siswa sekolah menengah atas di California yang bernama Andrew
Sutherland. Aplikasi ini kebanyakan digunakan untuk pembelajaran bahasa, akan
tetapi fungsinya tidak terbatas untuk mata pelajaran lainnya (Kalecky, 2016).
Quizlet dirancang pada tahun 2005, namun kemudian dirilis ke publik pada bulan
Januari 2007 dalam bentuk website. Selanjutnya, pada bulan Agustus 2012 Quizlet
diluncurkan dalam bentuk aplikasi mobile untuk iOS (Iphone Operating System).
Setahun berikutnya disusul aplikasi Quizlet untuk Android pada bulan Agustus
2013.
Aplikasi Quizlet merupakan salah satu angin segar dalam dunia pendidikan,
terlebih untuk media pembelajaran yang berbasis daring (online). Aplikasi Quizlet
memiliki fungsi utama untuk mengembangkan kecerdasan linguistik, akan tetapi,
faktanya Quizlet dapat digunakan untuk semua mata pelajaran termasuk
pembelajaran ekonomi-akuntansi. Penggunaan Quizlet sebagai salah satu media
pembelajaran berbasis online ini menarik untuk dikaji terutama bagi generasi
milenial yang hampir tidak pernah berjauhan dengan smartphone di genggaman
mereka. Maka dari itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan atau
menjelaskan fungsi dan kelebihan-kelebihan Quizlet sebagai media pembelajaran
mobile learning yang cocok diterapkan bagi peserta didik di era milenial.
Penelitian ini memiliki manfaat umumnya bagi para pembaca, khususnya bagi para
guru maupun peserta didik untuk dapat memilih media pembelajaran yang tepat
dan sesuai dengan tujuan pembelajaran. Yaitu salah satunya dengan menggunakan
Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, Vol 29, No.1, Juni 2019,
p-ISSN: 1412-3835; e-ISSN: 2541-4569
11
aplikasi Quizlet yang berbasis smartphone sebagai media pembelajaran yang
tentunya cocok digunakan para generasi milenial.
METODE PENELITIAN
Penelitian ini merupakan studi literatur dengan pendekatan kualitatif. Studi
literatur dilakukan dengan mengumpulkan teori dan hasil penelitian yang relevan
untuk menjelaskan kelebihan-kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi Quizlet dalam
pembelajaran.
Rujukan-rujukan yang diperoleh dari ulasan literatur digabungkan menjadi
model inovatif yang berguna dalam menyelesaikan masalah yang dibahas. Analisis
mendalam didukung oleh temuan yang dilaporkan oleh peneliti sebelumnya
terkait dengan penggunaan Quizlet di dalam pembelajaran daring. Hal ini sejalan
dengan Creswell (2009), "tinjauan literatur menyelesaikan banyak tujuan.
Tinjauan literatur memudahkan untuk berbagi dengan pembaca, hasil penelitian
lain yang terkait erat dengan yang apa sedang dilakukan", di mana pernyataan ini
dapat dianggap sebagai signifikansi literatur yang relevan dalam mendukung
makna penelitian untuk mendapatkan analisis yang lebih mendalam.
Terdapat lima tahapan yang harus dilalui untuk mengungkapkan kelebihan-
kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi Quizlet sebagai media pembelajaran berbasis
smartphone. Lima tahapan ini terdiri dari: (1) menginventarisasi gagasan dan
pemikiran yang dilakukan dengan membaca artikel ilmiah yang berkaitan dengan
topik penelitian; (2) mengkoleksi referensi yang relevan dalam bentuk buku dan
artikel ilmiah yang terkait; (3) menginventarisasi teori dan pendekatan yang
relevan untuk mendukung topik yang dipilih; (4) melakukan olah data dan fakta
yang dikaitkan dengan teori yang berlaku untuk menghasilkan konsep atau solusi
tertentu; (5) melakukan proses penulisan artikel ilmiah.
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Apa itu Quizlet?
Quizlet merupakan perangkat sederhana yang mudah digunakan serta inovatif
yang dapat membantu peserta didik untuk belajar. Quizlet dapat diunduh melalui
playstore maupun diakses melalui https://quizlet.com/. Tercatat lebih dari 20 juta
pengguna Quizlet aktif mengunjungi Quizlet, baik melalui website maupun aplikasi
setiap bulannya. Aplikasi ini mudah digunakan untuk segala usia, mulai dari
sekolah dasar hingga perguruan tinggi (Vargas, 2011). Aplikasi ini diolah dan
dioptimalkan untuk tujuan belajar, tidak hanya pada bidang bahasa saja, akan
tetapi disiplin ilmu lainnya dapat memanfaatkan aplikasi ini untuk membuat set
atau materi bahan ajar sekaligus melakukan evaluasi pembelajaran melalui Quizlet.
Salah satu fitur Quizlet yang familiar dinamakan flashcard, dalam dunia
pendidikan flashcard ini merupakan sekumpulan kartu (definition) yang dapat
disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing individu. Kartu-kartu ini berisi
materi ajar dan definisinya. Flashcard adalah media pembelajaran dalam bentuk
kartu bergambar yang berukuran 25 x 30 cm. Gambar-gambarnya dibuat
menggunakan tangan atau foto, atau memanfaatkan gambar/foto yang sudah ada
yang ditempelkan pada lembaran flashcard (Nurseto, 2011). Sedangkan pada
Quizlet, flashcard yang ditawarkan merupakan bentuk digital, yang dapat diakses
melalui website atau melalui ponsel berbasis android (smartphone). Flashcard yang
Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, Vol 29, No.1, Juni 2019,
p-ISSN: 1412-3835; e-ISSN: 2541-4569
12
disuguhkan Quizlet memudahkan user untuk dapat berinteraksi, bekerja sama, dan
berbagi flashcard dengan user lainnya. Flashcard dapat dibuat dari awal dengan
mengawali untuk meng-edit kartu yang tersedia.
Fitur yang Disediakan oleh Quizlet
Quizlet merupakan salah satu website edukasi terbesar di dunia. Selain Quizlet,
ada Schoology, Quipper School, Ruang Guru, dan masih banyak lainnya. Aplikasi-
aplikasi ini ada yang sifatnya gratis, namun ada pula yang berbayar. Pada dasarnya,
akses Quizlet ini gratis, pada website maupun aplikasi. Maka dari itu,
keterjangkauan terhadap perangkat ini tidak perlu diragukan lagi. Meskipun
tersedia dalam bentuk aplikasi smartphone, Quizlet juga dapat digunakan
meskipun dalam keadaan offline (tidak terhubung dengan internet).
Meskipun gratis, Quizlet telah terorganisasi dengan baik, fasilitas yang
diberikan berupa layanan kelas virtual mulai dari mengelola beberapa folder yang
berisi sekumpulan flashcard dalam satu topik atau materi tertentu, memberikan
batasan kepada anggota user untuk mengaksesnya, hingga merekam skor para
pengguna ketika menjalankan mode-mode yang ada. Bahkan, serangkaian
flashcard yang telah dibuat dapat dicetak, termasuk tes. Sebagai layanan
pendukung dan sarana mempermudah mengingat, Quizlet menyediakan fasilitas
yang dilengkapi audio-visual. Artinya, pengguna dapat menyimak pelafalan kata
yang ada sekaligus memperhatikan gambar ketika flashcard dimainkan.
Secara umum, fitur dalam Quizlet dapat dibagi menjadi beberapa bagian, yaitu:
1. Flashcard: berisi sekumpulan kartu yang dapat dimainkan secara acak
maupun berutan baik dengan mengklik button (tidak memutar otomatis) atau
dengan putar otomatis. Kartu atau flashcards Quizlet ini berisi tentang materi-
materi ajar yang telah diset oleh guru. Flashcard tidak hanya untuk mata
pelajaran bahasa saja akan tetapi disiplin limu lainnya seperti ekonomi dan
akuntansi dapat dibuatkan materi/set bahan ajar dalam flashcard Quizlet.
Flashcard tidak hanya dapat diisi dengan kata/istilah/ definisi kata, akan
tetapi juga dapat diisi dengan diagram, grafik, maupun gambar.
2. Pelajari (Learn): fitur ini berisi tentang sekumpulan pertanyaan yang terkait
dengan materi ajar yang sudah disediakan dalam flashcard. Fitur pelajari
hampir sama dengan soal berbentuk Multiple Choice (MC), dimana peserta
didik dapat memilih salah satu jawaban yang dirasa tepat. Benar atau tidaknya
pilihan jawaban akan langsung tertera pada layar.
3. Tulis (Write): fitur tulis merupakan bentuk soal latihan seperti essay. Maka
dari itu, peserta didik akan menjawab pertanyaan yang disediakan dengan
menulis/mengetik jawabannya pada layar. Jawaban benar atau salah akan
langsung ditampilkan pada aplikasi. Keunikan fitur tulis adalah user memiliki
hak untuk mengklaim jawaban yang dianggap salah oleh aplikasi. Fitur ini
dirasa perlu karena dalam bahasa tulis, mungkin bisa terjadi kesalahan
pengetikan, sehingga aplikasi membaca jawabannya adalah salah, meski
sebenarnya jawaban benar akan tetapi salah ketik.
4. Pengeja (Spell): pengeja merupakan salah satu media audio-visual di dalam
Quizlet. Selain terdapat tulisan, terdapat juga rekaman suara yang dapat kita
dengarkan sebagai salah satu pertanyaan. Sama halnya dengan fitur tulis, fitur
Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, Vol 29, No.1, Juni 2019,
p-ISSN: 1412-3835; e-ISSN: 2541-4569
13
pengeja juga mewajibkan peserta didik untuk menulis atau mengetik jawaban
pada layar kemudian hasil jawaban akan tertera benar atau tidaknya.
5. Tes (Test): merupakan alat evaluasi di dalam Quizlet yang paling kompleks.
Pada fitur ini terdapat bentuk soal essay, mencocokan, pilihan ganda, dan
benar/salah (True/False).
6. Mencocokkan (Match): merupakan salah satu alat tes mencocokkan dengan
fitur game menghilang sebagai daya tarik bagi user/peserta didik. Fitur game
menghilang ini adalah ketika peserta didik mendrag dua buah kata yang cocok,
maka kata-kata ini akan menghilang. Jika peserta bisa membuat semua kata
menghilang, maka peserta didik telah menyelesaikan seluruh tes dalam fitur
ini dengan baik.
7. Gravitasi (Gravity): merupakan sekumpulan soal yang dibuat seperti meteor
yang jatuh ke bumi, dengan tingkat kecepatan yang berbeda-beda. Tes ini
melatih kecepatan menjawab dan mengetik jawaban pada layar. Menariknya,
terdapat ranjau-ranjau (dalam bentuk meteor merah) pada tes ini untuk
melatih kejelian pengguna dalam mengerjakan tes gravitasi.
8. Live: Quizlet Live merupakan fitur yang paling menarik, hal ini disebabkan
karena peserta dapat berkelompok dan membuat grup untuk kemudian
berlomba-lomba dalam mengerjakan tes Quizlet Live secara bersamaan. Skor
tertinggi akan ditampilkan secara langsung pada layar setelah sesi Live
berakhir.
Kelebihan Quizlet Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Smartphone Bagi
Generasi Milenial
Generasi milenial tentunya akan sangat terbantu dengan adanya aplikasi
Quizlet yang gratis dan mempermudah proses pembelajaran. Apalagi mereka
merupakan generasi yang hampir tidak pernah lepas dari smartphone dalam
genggaman. Quizlet hadir sebagai salah satu terobosan baru media pembelajaran
untuk segala usia dan disiplin ilmu. Fitur-fitur menarik juga disuguhkan agar dari
hari ke hari, pengguna Quizlet makin bertambah.
Adapun beberapa kelebihan aplikasi Quizlet sebagai media pembelajaran
berbasis smartphone dapat dijelaskan sebagai berikut.
1. Quizlet merupakan aplikasi yang tidak berbayar, dan mudah untuk digunakan
baik untuk peserta didik maupun guru. Peserta didik tentunya akan lebih
antusias dalam pembelajaran sebab Quizlet semacam game yang bisa mereka
mainkan meskipun game dalam Quizlet berisi berbagai pertanyaan yang
berasal dari materi ajar yang telah ditampilkan dalam flashcards. Bagi guru,
akan lebih mudah men-setting materi ajar melalui flashcards dan guru dapat
menyesuaikan bahan pembelajaran apa saja yang dibutuhkan oleh siswa
(Crandell, 2017).
2. Quizlet menyedikan media pembelajaran yang membantu peserta didik untuk
lebih independen dalam belajar, baik melalui laptop, personal computer,
maupun smartphone (Barr, 2015).
3. Dengan menggabungkan belajar dengan permainan sosial yang mengasyikkan,
fitur Quizlet Live dalam aplikasi Quizlet dapat memotivasi siswa untuk mulai
belajar secara mandiri sebagai upaya untuk mempersiapkan permainan/game
dalam Quizlet. Dengan demikian Quizlet Live hadir sebagai terobosan baru
Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, Vol 29, No.1, Juni 2019,
p-ISSN: 1412-3835; e-ISSN: 2541-4569
14
media pembelajaran yang dapat meningkatkan partisipasi peserta didik di
kelas. (Wolff, 2016).
4. Quizlet menjembatani antara para peserta didik dengan gaya belajar visual,
audio-visual, maupun kinestetik. Hal ini dikarenakan dalam aplikasi Quizlet,
tidak hanya terdapat gambar-gambar dalam flashcards saja akan tetapi juga
disediakan button untuk pengejaan kata, baik dalam Bahasa Indonesia maupun
dalam bahasa lainnya. Selain itu peserta didik dengan gaya belajar kinestetik
sangat terbantu dengan Quizlet yang tidak hanya dapat dipelajari di dalam
kelas saja akan tetapi dapat diakses dan dipelajari kapan saja dan dimana saja.
(Quizlet, 2016).
KESIMPULAN
Quizlet merupakan pembelajaran daring berbasis smartphone yang cocok
digunakan untuk peserta didik di berbagai tingkat pendidikan dan di berbagai
disiplin ilmu, tidak hanya terbatas pada pembelajaran bahasa saja. Hal ini
dikarenakan Quizlet memiliki berbagai fitur menarik dan cocok digunakan untuk
berbagai disiplin ilmu, seperti setting materi atau bahan ajar menggunakan fitur
flashcards. Selan itu, media belajar ini juga praktis digunakan karena dapat diakses
dimana saja dan kapan saja baik melalui laptop maupun smartphone. Belajar akan
menjadi lebih mudah dan menyenangkan bagi peserta didik di era milenial dengan
menggunakan Quizlet dan berbagai fitur pendukung yang diciptakan untuk
memudahkan guru dan siswa dalam proses pembelajaran yang luwes, tidak kaku,
dan menantang.
DAFTAR PUSTAKA
Barr, B.W.B. 2015. Checking the Effectiveness of Quizlet as a Tool for Vocabulary
Learning. Japan: Tamagawa University.
Crandell, E.R. 2017. Quizlet Flashcards for the First 500 Words of the Academic
Vocabulary List. Thesis. Utah: Brigham Young University.
Creswell, J.W. 2009. Research Design: Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods
Approaches. Newbury Park: Sage Publications.
Foti, M.K. & Jomayra, M. 2014. Mobile Learning: How Students Use Mobile Devices
to Support Learning. Journal of Literacy and Technology, 15 (3), 58-78.
Kalecky, R. 2016. Quizlet vs. Vocabulary Notebook: The Impact of Different Methods
of Storing and Revising Vocabulary on Students’ Progress, Retention and
Autonomy. Thesis. Masaryk University: Department of English and
American Studies Teaching.
Nurseto, T. 2011. Media Pembelajaran. Yogyakarta: FIP UNY.
Quizlet. 2016. How I Made Learning Fun in My Classroom using Quizlet Live.
Retrieved from https://Quizlet.com/blog/how-i-made-learning-fun-in-my-
classroom-using-Quizlet-live.
Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, Vol 29, No.1, Juni 2019,
p-ISSN: 1412-3835; e-ISSN: 2541-4569
15
Vargas, J.M. 2011. Modern Learning: Quizlet in The Social Studies Classroom. Thesis.
Kansas: Wichita State University.
Wolff, G. 2016. Quizlet Live: The Classroom Game Now Taking the World by Storm.
Japan: The Japan Association for Language Teaching.
... Buku-buku seperti (Jalmur, 2016) dan (Sumiharsono & Hasanah, 2019) juga memberikan informasi dan contoh bahan ajar yang dapat digunakan oleh guru, pelatih, dan pendidik. Di era teknologi saat ini, penggunaan materi pendidikan dan aplikasi smartphone juga merupakan metode yang efektif, sebagaimana penelitian (Gufran & Mataya, 2020) menunjukkan penggunaan perangkat elektronik berbasis smartphone dan penelitian (Sari, 2019). Hal ini adalah proses belajar selama seribu tahun. ...
Article
The sophistication of features on smartphones is increasing and can be used for learning purposes. However, it still needs to be explored the extent of its potential use. Therefore, this study aims to identify and analyze the ways how. The sophistication of smartphones can be used as learning media in the modern era. The research method used is a qualitative research method with a descriptive literature review technique. The results of the analysis show that smartphones have great potential in supporting learning in the modern era. The sophistication of smartphones in terms of features, internet connection, and multimedia capabilities, allows users to access various information and learning resources available in cyberspace. In addition, learning applications available on smartphones also allow users to study independently and flexibly, anytime and anywhere. However, the use of smartphones as learning media also has challenges and risks that need to be considered, such as the risk of dependence and impaired concentration. In this study, the authors recommend that the use of smartphones as learning media in the modern era needs to be balanced with supervision and assistance from educators or parents. In addition, it is also necessary to develop more innovative and interactive learning applications that can maximize the sophistication potential of smartphones as learning media. Keywords: Smartphone, Media Pembelajaran, Era Modern. Abstrak Kecanggihan fitur pada smartphone semakin banyak dan dapat dimanfaatkan untuk keperluan pembelajaran. Namun, masih perlu dieksplorasi sejauh mana potensi penggunaannya. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis cara-cara bagaimana. kecanggihan smartphone dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran di era modern. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik literatur review deskriptif. Hasil analisis menunjukkan bahwa smartphone memiliki potensi yang besar dalam mendukung pembelajaran di era modern. Kecanggihan smartphone dalam hal fitur, koneksi internet, dan kemampuan multimedia, memungkinkan pengguna untuk mengakses berbagai informasi dan sumber pembelajaran yang tersedia di dunia maya. Selain itu, aplikasi pembelajaran yang tersedia di smartphone juga memungkinkan pengguna untuk belajar secara mandiri dan fleksibel, kapan saja dan di mana saja. Namun, penggunaan smartphone sebagai media pembelajaran juga memiliki tantangan dan risiko yang perlu diperhatikan, seperti risiko ketergantungan dan gangguan konsentrasi. Dalam penelitian ini, penulis merekomendasikan agar penggunaan smartphone sebagai media pembelajaran di era modern perlu diimbangi dengan pengawasan dan pendampingan dari pendidik atau orang tua. Selain itu, perlu juga dikembangkan aplikasi pembelajaran yang lebih inovatif dan interaktif yang dapat memaksimalkan potensi kecanggihan smartphone sebagai media pembelajaran. Kata kunci: Smartphone, Media Pembelajaran, Era Modern
... In relation to game-based learning, the Quizlet application can be considered a game-based learning media (Romdani & Andriyani, 2021;Sari, 2019). Quizlet is an application that is free of charge, and easy to use for both students and teachers. ...
Article
Full-text available
Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan yang bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis Quizlet Mobile untuk pembelajaran Linux kelas XII di SMK Negeri 10 Makassar. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Branch (2014) yaitu model ADDIE. Prosedur pengembangan terdiri dari 5 tahap, yaitu analisis, desain/sketsa, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Media divalidasi oleh 6 orang ahli. Subjek dalam penelitian ini yaitu siswa SMKN 10 Makassar sebanyak 40 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dengan skala Likert yang dibagikan ke responden untuk mengetahui tanggapan siswa terhadap media pembelajaran berbasis Quizlet mobile untuk pembelajaran linux. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian maka dihasilkan media pembelajaran berbasis Quizlet mobile untuk pembelajaran linux dengan hasil penilaian kelayakan dan kemenarikan aplikasi Quizlet dinilai oleh ahli instrumen mendapatkan persentase 88,00%, penilaian ahli konten 94,17%, penilaian ahli media mendapatkan persentase 95,14% Serta hasil respon siswa melalui ujicoba mendapatkan persentase 89,75%. Dengan total rata-rata persentase 92,44% termasuk dalam kriteria valid atau layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran.
Article
Full-text available
Vocabulary plays a crucial role in communication and is considered one of the important aspects of the English language. Insufficient vocabulary knowledge can impede the process of learning English. Technology can serve as a valuable option for learning English vocabulary, as it provides various resources such as language learning apps that can enhance vocabulary and language skills. Quizlet is one such application that assists students in learning vocabulary concepts interactively and enjoyably. Student perceptions in learning activities are important things to know. This study aims to find out how students perceive the use of the Quizlet application in learning vocabulary whether they have negative or positive perceptions. This study uses qualitative methods in data collection. Ten students from grade seven became participants in this study. Researchers used two instruments, namely questionnaires and interviews. After distributing the questionnaires to students, the researcher also conducted interviews with five students to obtain more detailed information. The results showed that students had a positive perception of using Quizlet.
Article
Full-text available
The use of Information & Communication Technology (ICT) tools to support foreign language teaching and learning has become very common nowadays and makes learning more enjoyable. This study focused on students’ perceptions of using Blooket in teaching and learning English vocabulary. The study case and questionnaires were used to survey (72 non-English major students) and face-to-face interviews (7 students and 3 teachers) to collect data at Long An College of Education (LACE), Vietnam. Data collection was conducted for two months at this site. The data were obtained from the questionnaires sent to students via Google Forms, then analyzed by SPSS software version 26. From the data analysis, the author found that students were very interested in learning vocabulary through http://blooket.com, a classroom game website, which offers a wide variety of interactive and innovative games. The disadvantage is that this site does not allow audio and video to be inserted into the questions and answers; images cannot be inserted into the answer either; and there is a limit of 60 participants if using a free account. Furthermore, with an older version of the phone, you must download the Firefox browser in order to join the game. These disadvantages can all be easily solved. Therefore, it is evident that Blooket is an effective learning medium that helps to increase students' vocabulary when used in online or offline classes by teachers or when learners use it themselves at home to learn vocabulary. Based on data analysis, findings and conclusions were drawn along with some pedagogical advice. Article visualizations: </p
Article
Full-text available
Current technological developments need to be followed by adaptation to the world of education. However, the problem in the world of education today is that there is still unpreparedness and gaps in the use of technology in the educational sphere. The purpose of this research is as an effort to transform the development of learning media that makes more use of information technology and keeps up with the times. The Canva application can support the learning process because of the many designs provided so that learning materials can be designed more attractively. Then, the Quizlet application provides various features for creating interactive quizzes. This study used a qualitative descriptive method with interview data collection techniques with informants. Based on the results of the research, Canva and Quizlet media for learning fables at SMP Muhammadiyah Purworejo are considered to be very effective. The use of these applications does not make students bored and more interested in learning, so it is hoped that the Canva and Quizlet applications can be used as references or alternatives for teachers in improving student learning outcomes, especially in junior high school students' fable text material
Article
Era globalisasi telah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mempelajari bahasa asing sebagai suatu persiapan untuk memasuki dunia kerja. Salah satu bahasa asing yang sering kali dibutuhkan dalam kompetensi dunia kerja adalah bahasa Mandarin, seiring dengan kebutuhan tersebut pembelajaran bahasa Mandarin di lembaga pendidikan pun semakin diperlukan. Pada kegiatan pengabdian pada masyarakat ini pelaksana akan melaksanakan kegiatan pengenalan bahasa Mandarin dengan media e-flashcard Quizlet yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Tamaddun Jatinangor, pemilihan media e-flashcard sendiri bertujuan untuk membantu siswa dalam meningkatkan pemahaman kosakata bahasa Mandarin dalam bentuk kata, animasi, serta audio dalam e-flashcard Quizlet. Metode yang digunakan pada kegiatan yaitu penyuluhan, pembelajaran, pendampingan, observasi serta evaluasi. Subjek penelitian ini adalah 22 siswa-siswi sekolah menengah pertama di Pondok Pesantren Tamaddun Jatinangor. Hasil data menunjukkan bahwa penggunaan media e-flashcard Quizlet dalam pengenalan bahasa Mandarin cukup efektif. Hasil dari tes menunjukkan dari 73% siswa dapat menguasai kosakata bahasa Mandarin dengan baik dengan rata-rata nilai di atas 80, serta sekitar 27% siswa dapat menguasi kosakata bahasa Mandarin dengan cukup baik dengan rata-rata nilai 77-79. Selama kegiatan siswa sangat aktif dan bersemangat mengikuti pembelajaran dengan e-flashcard Quizlet.
Article
This research is a classroom action research that aims to determine the increase in students' German vocabulary mastery by using the Quizlet application. The research subjects were students of class X IPS 1 SMA Kartika XX-1 Makassar, totaling 19 people and carried out in two cycles. The data in this study consisted of qualitative and quantitative data. Qualitative data was obtained through observation and quantitative data through vocabulary tests (multiple choice, true-false, and matchmaking). The results of data analysis showed that the scores obtained by students on the German vocabulary proficiency test were 70.31% in the first cycle and 96.42% in the second cycle. This shows that the use of Quizlet can improve the vocabulary mastery of X IPS 1 students at SMA Kartika XX-1 Makassar.Keyword: Quizlet, Vocabulary, German
Article
Full-text available
Vocabulary learning in second and/or foreign languages is needed to make effective communication and it is impossible to use a language effectively without an adequate vocabulary and to master other skills in English. However, many senior high school students have poor knowledge of vocabulary mastery because the process of remembering vocabulary is considered bored and stressful. This study is focused to investigate the student perceptions of the use of Quizlet in learning English vocabulary. The total participation is five students from senior high school. The interview was used to obtain information and explanations related to the student perceptions of learning English vocabulary. The data was analyzed through thematic analysis for classification and summary purposes. The results showed that Quizlet is effective to learn vocabulary interestingly and it makes the students felt more enthusiastic in learning English vocabulary. Accordingly, this research recommends English teachers use Quizlet in teaching English vocabulary to students in the classroom.
Article
Full-text available
In Spring 2016, the Quizlet design team added a new game called Quizlet Live to their repertoire. The new in-class, team-based learning game randomly groups students into teams to compete against other teams using any of the millions of Quizlet vocabulary study sets. Using their computers or mobile devices, team members race to match all the vocabulary terms with their definitions, and the first team to match all 12 correctly wins. In this article, I would like to share my own experience using Quizlet Live in my classrooms, which hopefully will assist other EFL teachers interested in doing the same.
Checking the Effectiveness of Quizlet as a Tool for Vocabulary Learning
  • B W B Barr
Barr, B.W.B. 2015. Checking the Effectiveness of Quizlet as a Tool for Vocabulary Learning. Japan: Tamagawa University.
Quizlet Flashcards for the First 500 Words of the Academic Vocabulary List
  • E R Crandell
Crandell, E.R. 2017. Quizlet Flashcards for the First 500 Words of the Academic Vocabulary List. Thesis. Utah: Brigham Young University.
Mobile Learning: How Students Use Mobile Devices to Support Learning
  • M K Foti
  • M Jomayra
Foti, M.K. & Jomayra, M. 2014. Mobile Learning: How Students Use Mobile Devices to Support Learning. Journal of Literacy and Technology, 15 (3), 58-78.
Quizlet vs. Vocabulary Notebook: The Impact of Different Methods of Storing and Revising Vocabulary on Students' Progress, Retention and Autonomy
  • R Kalecky
Kalecky, R. 2016. Quizlet vs. Vocabulary Notebook: The Impact of Different Methods of Storing and Revising Vocabulary on Students' Progress, Retention and Autonomy. Thesis. Masaryk University: Department of English and American Studies Teaching.
  • T Nurseto
Nurseto, T. 2011. Media Pembelajaran. Yogyakarta: FIP UNY.
How I Made Learning Fun in My Classroom using Quizlet Live
  • Quizlet
Quizlet. 2016. How I Made Learning Fun in My Classroom using Quizlet Live. Retrieved from https://Quizlet.com/blog/how-i-made-learning-fun-in-myclassroom-using-Quizlet-live.