Abstrak-Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar fisika peserta didik kelas VII SMP Aisyiyah Paccinongang yang berjumlah 35 peserta didik terdiri atas 7 peserta didik laki-laki dan 28 peserta didik perempuan. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus terdiri atas empat komponen utama, yaitu: 1). Perencanaan,
... [Show full abstract] 2). Pelaksanaan tindakan, 3). Observasi, dan 4). Refleksi.Untuk mengumpulkan data tentang hasil belajar peserta didik digunakan tes hasil belajar dalam bentuk pilihan ganda dan untuk data peningkatan keaktifan peserta didik dalam kelas digunakan lembar observasi.Selanjutnya data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis kuantitatif dan analisis kualitatif.Hasil penelitian menunjukkan pada siklus I nilai rata-rata hasil belajar peserta didik sebesar 60.97 dengan persentase jumlah peserta didik dalam kategori tinggi sebesar 34.29% sedangkan pada siklus II nilai rata-rata hasil belajar peserta didik sebesar 72.00 dengan persentase jumlah peserta didik dalam kategori tinggi sebesar 71.43%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil belajar fisika pada pokok bahasan pengukuran peserta didik kelas VII SMP Aisyiyah Paccinongang dapat ditingkatkan dengan menggunakan model pembelajaran Kontekstual. Abstract-This research is aclassroom action research that aims to improve learning outcomes at Junior High School Aisyiyah Paccinongangin class VIItotal population are 35 students consists of 7 male students and 28 female students. This research was conducted in two cycle consists of four major components, namely: 1). Planning, 2). Action, 3). Observations, and 4). Reflection. To collect data on student learning outcomes achievement test was used in the form of multiple choices and increasing students' activity data in classromm was used observation sheet. Furthermore, the data were analyzed by using analysis of quantitative and qualitative analysis. The results showed in the first cycle an average value of student learning outcomes at 60.97 with a percentage of the number of students in the high category at 34.29%, while in the second cycle the average value of student learning outcomes at 72.00 with a percentage of the number of students in the high category at 71.43%. It can be concluded that the research results on the subject of measurement physics in class VII Junior High School Aisyiyah Paccinongang can be improved by using contextual learning model.